Tentang Kelas Ini

Situasi hidup yang bisa tiba-tiba berubah dan tidak sesuai ekspektasi sering membuat kita cemas dan efeknya  kesehatan mental kita bisa terganggu. Berlatih mindfulness dapat menjadi salah satu cara agar kita mampu menghadapi berbagai situasi kehidupan dengan lebih tenang dan dengan pikiran jernih. Dengan membangun kesadaran, melatih otot mental, kita terbiasa refleksi diri, mengubah respon menjadi lebih konstruktif di berbagai situasi sulit, sehingga kita tidak terjebak dalam kebiasaan-kebiasaan reaktif yang efeknya tidak baik untuk kesehatan mental maupun kesehatan tubuh kita — karena pikiran, perasaan dan tubuh adalah satu kesatuan yang utuh. Salah satu cara untuk melatih otot kesadaran adalah dengan mengambil jeda setiap kali hendak memutuskan atau melakukan sesuatu.

Dalam kelas ini, kamu akan belajar:

Pentingnya hidup berkesadaran untuk menjalani kehidupan
Membangun respon yang konstruktif agar tidak reaktif di berbagai situasi kehidupan
Refleksi diri dengan cara mindful
Kekuatan "mengambil jeda" sebelum merespon sebuah situasi
Mengenal teknik S.T.O.P.
Latihan napas sederhana untuk berjeda

Kelas ini cocok untuk kamu yang:

  • Baru ingin belajar mindfulness
  • Sering cemas dan overthinking
  • Sering merespon situasi menantang dengan cara yang reaktif
  • Ingin hidup lebih tenang
  • Ingin lebih bijak dalam memutuskan sesuatu dan bertindak
  • Ingin hidup lebih bahagia

Kurikulum

7 Pelajaran

Mindfulness As Basic Life Skill

Tentang Hanindita dan kelas ini00:01:42
Hubungan pikiran, perasaan dan tubuh00:03:13
Hati-hati dengan kebiasaan merespon yang otomatis00:03:09
Respon kita dapat mengubah situasi00:02:50
Latihan: Self Reflection00:02:12
Cara membangun kesadaran diri00:02:13
Latihan napas sederhana dan manfaatnya00:03:54

Praktisi Anda

Hanindita Setiadji

Mindfulness Facilitator

5.0/5
1 Kelas
4 Ulasan
70 Siswa

Bagi Hanindita yang berprofesi  sebagai konsultan, trainer dan fasilitator untuk human skills development di  sebuah perusahaan konsultan SDM, dengan menjalani hidup berkesadaran, ia bisa makin memahami berbagai kejadian dalam hidup serta belajar untuk memberikan respon yang tepat saat berhadapan dengan berbagai realita kehidupan.

Mengawali perjalanan karirnya sebagai seorang jurnalis, dan sempat 15  tahun lebih bekerja di perusahaan periklanan nasional dan multinasional, menurut Hanindita hidup berkesadaran adalah sebuah perjalanan spiritual yang dipelajari dan dialaminya sepanjang hidup, bahkan hingga saat inipun ia masih tetap belajar.

Pengetahuan dan pemahaman tentang mindfulness didapatkan Hanindita dari berbagai sumber serta dari pengalaman hidupnya. Sebagai salah satu founder MyndfulAct, ia pun telah membagikan pengetahuan dan pengalamannya ini ke berbagai perusahaan dan komunitas yang ingin belajar keterampilan dasar mindfulness.

See more

Ulasan peserta

5.0
4 Ratings
100%
0%
0%
0%
0%

Ulasan (4)

Lengkap ringkas dan jelas.. terimakasih 🌹

Bagus

Baik

Membantu sekalu kelasnya, apalagi untuk orang-orang awam yg masih minim pengetahuan tentang Mindfulness ❤️ terimakasih mba Tata

Want to receive push notifications for all major on-site activities?